Senin, 15 November 2010

KATA-KATA PERTAMA

Setelah sekian lama menunggu untuk berkenalan lebih jauh akhirnya saat pelajaran bahasa inggris saya diberi kesempatan untuk mempraktekan materi pada saat itu. Saya mempraktekan percakapan dengan Syfa. saya masih ingat kata-katanya.
Rizky: When did you go to school?
Syfa : I'm go to school at half past seven
Walau kata-kata itu biasa tapi menurut hatiku itu sangat berkesan.
Selain itu obrolan panjang pun ada, saat hari jum'at saya tidak sekolah karena sakit, padahal saat itu adalah pembagian tugas untuk petugas upacara hari senin. Hari sabtunya saya sekolah dan saat itu saya membawa bunga untuk pajangan dikelas, syfa melihat saya, dan mengatakan "Nah gitu dong rajin, bawa bunga" saya hanya membalas dengan senyuman, sayapun masuk kekelas untuk menyimpan tas dan menyimpan pot bunga lalu kembali lagi untuk ngobrol bersama Syfa.
Saat itu dia bercerita banyak tentang dirinya, keluarganya, dan kehidupan, percintaannya di masa lalu.
Saat wali kelasku datang dan merubah susunan petugas upacara dia memilih saya untuk menjadi pemimpin upacara dan saya memilih Syfa sebagai yang membacakan Ikrar Hidup Bersih.
Dia sebetulnya malu untuk membacakan itu dia sempat memukul-mukul saya.
Sebetulnya banyak obrolan yang seru antara aku dan dia tapi akan sulit diungkapkan lagi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar